CALIFORNIA - Pemilik Nintendo Wii kini miliki cara baru untuk mengakses YouTube di konsolgame mereka. Melalui blog-nya, YouTube mengumumkan telah merilis aplikasi YouTube untuk Nintendo Wii, sehingga semakin mempermudah menonton layanannya di layar yang lebih besar.
Dilansir dari Mashable, Jumat (16/11/2012), aplikasi gratis ini akan tersedia pertama kali untuk wilayah Amerika Serikat, lalu dalam beberapa bulan mendatang meluncur ke negara-negara lain. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa mengakses YouTube dan menonton channel langganan mereka, serta berbagai kategori video, video populer, dan hal lainnya.
Bukan hanya menonton berbagai video, pengguna juga dipermudah untuk menemukan video yang ingin mereka tonton karena YouTube akan langsung menampilkan hasil pencarian.
Dirilisnya aplikasi YouTube, semakin memperluas penyebaran layanan video streaming itu di konsolgame besar dunia karena sebelumnya telah meluncur di PlayStation 3 dan Xbox. Selain itu, YouTube juga mengumumkan bahwa dengan meluncurnya aplikasi terbaru ini, layanan tersebut telah tersebar di 400 juta perangkat.
(adl)
Bersumber : okezone.com
0 komentar:
Posting Komentar